Jumat, 06 Oktober 2017

Motivation: Mimpi Seorang Bayi

Mimpi yang Terus Berjalan

Pembahasan kali ini tentang ambisi seorang bayi yang ingin cepat belajar berjalan dan bayi yang ingin slalu digendong oleh sang ibu.
BAYI 1
Pada suatu hari ada bayi berumur delapan tahun setengah, iya turun merangkak dari ranjang tidurnya. Dengan sigap dia cepat cepat turun saat ibunya sedang tidur. Dia merangkak terus keliling rumah, entah sedang apa yang di cari anak itu.
BAYI 2
Bayi kedua berumur duabelas bulan, dia sangat dimanja oleh ibunya. Apapun dan kemanapun bayi itu pasti akan di ikuti oleh Ibunya ataupun Bapaknya. Pada suatu malam anak itu ingin digendong oleh ibunya dan sang ibupun juga segera menuruti kemauan anaknya tersebut.
BAYI 1
Merangkak dan terus merangkak, bayi ini begitu semangatnya karena  dilihatnya sebuah makanan, tapi iya harus merangkak sejauh 3 m. Bayi itu berfikiran kalau orang dewasa bisa saja berlari atau saja berjalan untuk segera mendapatkan makanan itu. Begitulah perasaannya, dia mencoba untuk memulai langkahnya,, walaupun di 10 cm pertama dia harus jatuh karena kakinya masih belum terlalu bisa menapak pada lantai. Tigapuluh sentimeter dia sudah mendapatkan biru-biru di kakinya.
Mungkit bagi mereka yang sudah bisa berjalan, 5 m sangatlah mudah. Tanpa lelah tanpa sakit bayi itu terus berusaha sampai pada 1 m pertama.
BAYI 2
Merengek dan terus meminta gendong saja bayi ini. Meminta ini itu dengan hanya duduk saja. dan seketika bayi ini inin melangkah sendiri. dia jatuh dan merasa kesakitan pada lututnya. Terus saja sang bayi melangkah tanpa melihat kanan kirinya, dan cukup 1 makanan yang berhasil dia capai. Namun makanan yang dia raik bukanlah makanan yang dia inginkan, tetapi dia terus mencoba meraih makanan yang lain namun tetap tidak bisa. Sampai akhirnya dia hanya mendapatkan luka -luka yang sudah membiru.
BAYI 1
Merangkak jatuh lagi merangkak lagi jatuh lagi dan mencoba berdiri dengan semangat. Sekali lagi jatuh, dan yakin menapakkan kakinya dan tepat sudah menapak mulailah dia berjalan dengan hati hati. Dan berhasil... bayi itu bisa berjalan dengan lancar walaupun pada tiap 50 cm dia harus terjatuh lagi.

Seperti itulah kehidupan Jatuh dan bangun. Jika saja kamu sudah mengenal kata tak pantang menyerah di waktu bayi, bagaimana dengan kamu yang sekarang? Jika saja kamu masih merasa tak berguna dan tak berarti dan bingung...? akan tujuan hidupmu atau mimpi-mimpimu? Kamu cukup ciptakan mimpi itu dan tulis tujuanmu dalam hal kecil dan juga besar. Setelah itu cobalah berfikir bagaimana kamu akan mewujudkan minpi dan tujuan tersebut. Langkah mana yang kamu ambil. Apapun itu kamu jangan ragukan hal kecil atau besar yang akan terjadi. Walaupun kamu gagal , pasti masih ada kesempatan . Walaupun tak ada kesempatan pasti ada cara lain yang diberikan oleh Tuhan kepadamu untuk melakukannya sesuai seharusnya kamu berada. Karena Tuhan menciptakan Hal yang tidak kamu sukai namun baik untuk dirimu. dan sesuatu yang kamu sukai belum tentu baik untuk dirimu. 
Bayi 1 dan 2 telah melewati cara -cara berbeda akan untuk bisa berjalan. Selain itu meraka harus jatuh bangun dan mencari waktu yang tepat atau tak sengaja untuk mereka mendapatkan sesuatu hal yang memeng benar-benar mereka inginkan.
Jika kamu merasa putus asa akan mimpi dan takut jatuh di hari itu maka kamu ingat saja seorang bayi yang jatuh berkali-kali demi bisa  berjalan.KARENA jika bayi itu  menyerah disaat itu juga mungkin selamanya dia tidak akan bisa berjalan. 

0 komentar:

Posting Komentar